Lowongan Kerja SMK Terbaru di PT Media Antar Nusa (Nusanet) Medan Februari 2021 - Lowongan Kerja Medan SMA D3 S1 Tahun 2024-2025
News Update
Loading...

Rabu, 03 Februari 2021

Lowongan Kerja SMK Terbaru di PT Media Antar Nusa (Nusanet) Medan Februari 2021

karirmedan.com - Lowongan Kerja Medan Februari 2021 - Tak dipungkiri setiap orang, mungkin termasuk kamu bekerja untuk memperoleh penghasilan. Namun lebih dari sekadar uang, pasti ada tujuan lain yang ingin kamu capai dengan bekerja. Apakah itu untuk mencari pengalaman di dunia kerja, menggali hal-hal baru, membantu orangtua, atau alasan lainnya. Ingat kembali apakah kamu sudah mewujudkan tujuan tersebut? Jika belum, teruslah berusaha. Jangan bikin dirimu menyerah pada keadaan.

Sebelum kamu memutuskan untuk resign, coba pikirkan lagi dengan matang. Apakah nanti di kantor baru, kamu akan mendapatkan lingkungan kerja yang enak, bos yang baik, pekerjaan yang sesuai dengan bakat dan minatmu. Belum tentu. Jadi pertimbangkan lagi, bukan hanya sekadar bakal naik gaji tinggi. Ingat, gaji tinggi akan sesuai dengan tekanannya. Jangan terus melihat ke atas, sesekali melihat ke bawah. Banyak pengangguran yang menginginkan posisimu.

Bila pekerjaanmu selama ini kurang menyenangkan, tapi kamu mendapatkan banyak pengalaman dan ilmu baru dari pekerjaan tersebut, kenapa tidak dipertahankan. Coba berdamai dengan pekerjaanmu, karena siapa tahu ke depan pekerjaanmu yang sekarang akan membawamu pada kesuksesan. Atas dedikasi dan loyalitas yang tinggi, kamu dipromosikan naik jabatan hingga ke pucuk pimpinan.

Saat ini, kami bagikan informasi Lowongan Kerja Terbaru 2021 dari PT Media Antar Nusa Medan.

PT. Media Antar Nusa atau lebih dikenal dengan Nusanet, berdiri sejak tahun 1996 sebagai perusahaan web hosting dan design, Nusanet sekarang adalah sebuah ISP dengan izin nasional dari Dirjen Postel. Nusanet memiliki cabang di Jakarta,Surabaya, Medan, Lampung, Bali dan Malang untuk melayani Dedicated dan Broadband Internet dengan menggunakan radio wireless dan Fiber Optik. Nusanet juga menyediakan layanan dedicated server dan colocation server di IDC Cyber Building Jakarta dan data centre di cabang Surabaya, Medan dan Lampung.

Nusanet membuka rekrutmen untuk mengisi posisi sebagai berikut: 



Engineer Staff

  • Berjenis kelamin Pria
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Berusia maks. 24 tahun
  • Lulusan SMK TKJ
  • Tidak takut ketinggian
  • Memiliki sepeda motor dan SIM C
  • Disiplin, jujur, bertanggung jawab, dan cekatan
  • Mampu bekerja sama dengan tim maupun individu
  • Mengetahui basic network (LAN, WLAN, WAN, DNS, Routing, Bridging, VLAN)
  • Mampu mengatasi masalah yang terjadi


Benefits

  • Insentif kehadiran
  • Tunjangan pulsa
  • THR dan bonus tahunan
  • BPJS
  • Learning pengembangan karir
  • Jenjang karir


Tata Cara Pelamaran

Apabila Anda berminat pada Lowongan Kerja Terbaru 2021 ini, silakan daftarkan diri Anda di sini:

DAFTAR paling lambat 6 Februari 2021.

Harapan Kami
Semoga Kamu Cepat dapat Pekerjaan ya
Amin